• Breaking News

    Kualitas Penjulan Dan Pengertian FPD SPD –3MOB ­­FID

    Selain kuantitas penjualan yang harus di jaga dan ditingkatkan, kualitas penjualan juga harus diperhatikan agar penjualan yang sudah dibukukan dapat menghasilkan keuntungan bagi perusahaan. Volume penjualan yang besar bila tidak diimbangi dengan kualitas yang baik,  justru akan membawa kerugian bagi perusahaan karena konsumen tidak melakukan pembayaran atas pinjaman yang sudah diberikan. Walaupun bisa ada banyak faktor yang mempengaruhi macet atau tidaknya konsumen, namun secara umum masa 6 bulan pertama setelah penjualan dianggap sebagai masa awal kredit dimana kondisi konsumen seharusnya tidak banyak berbeda dengan kondisi pada saat kredit disetujui. Dengan demikian lancar atau tidaknya pembayaran konsumen dalam 6 bulan pertama biasanya juga dijadikan ukuran baik atau buruknya kualitas penjualan kredit tersebut.

    Beberapa parameter yang sering digunakan sebagai alat ukur baik atau burunknya penjualan berdasarkan kinerja pembayaran konsumen adalah sebagai berikut:
    • FPD (First Payment Default) : persentase konsumen yang difault (menunggak) dari penjulan bulan sebelumnya
    • SPD (Second Payment Default) : persentase konsumen yang difault (menunggak) dari penjulan dua bulan sebelumnya
    • TPD/ 3MOB (Third Payment Default/ 3 Month on Book) : persentase konsumen yang difault (menunggak) dari penjulan tiga bulan sebelumnya
    • FID (First Installment Default) : persentase konsumen di bucket 30+ dan Tarik Barang dari periode penjualan 6 bulan terakhir (dihitung mulai n-2).

    No comments