• Breaking News

    Lebih Besar Dari Lapangan Bola, Rumah Adat Ini Diusulkan Masuk Rekor MURI


    Kabupaten Solok Selatan memiliki sebuah rumah gadang yang sangat unik. Saking uniknya, rumah yang memiliki 21 ruangan itu diusulkan masuk Museum Rekor Indonesia (MURI).

    "Rumah Gadang Panjang ini terletak di Nagari Abai dan memiliki 21 ruang. Jika diukur panjangnya, melebihi lapangan sepakbola. Ini layak masuk rekor MURI sebagai rumah adat terpanjang," kata Kepala Dinas Budaya, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Solok Selatan, Doni Hendra, seperti dikutip dari RiauMandiri

    Doni menjelaskan, selain Rumah Gadang 21, Solok selatan juga memiliki objek wisata seperti kawasan seribu rumah gadang dan Tangsi Ampek. seperti diberitakan otonomi

    Dalam mengangkat potensi wisata budaya Rumah Gadang Panjang di Nagari (desa adat) Abai, menurut Doni, perlu didukung dengan kesenian tradisional asli daerah itu yang selama ini masih terjaga kelestariannya, seperti batombe dan silat pangean.

    No comments