• Breaking News

    Komunitas Paranormal Jakarta Akan Mendukung Ahok Pilgub Mendatang

    Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, ditanyakan oleh seorang perempuan dari SMA Diponegoro 1 di Balai Agung, Jakarta.
    "Pak, gimana kalau nanti tidak terpilih lagi jadi gubernur di Pilkada 2017?" tanyanya.
    Ahok diberikan pertanyaan saat melangsungkan dialog dengan ratusan siswa-siswi SMA Diponegoro 1, Jakarta Timur.
    Ia bilang, bila ia tidak terpilih jadi gubernur di Pilkada DKI 2017, ia akan mengajak rapat gubernur yang baru setiap senin.
    "Saya diganti itu Oktober 2017. Setiap senin kan ada rapat pimpinan, yang menang (menjadi gubernur) akan saya ajak untuk ikut rapat. Kecuali dia kafir-kafirin saya saat kampanye, nanti dia bilang masa duduk di sebelah kafir, saya juga enggak berani ngajak," ujar Ahok di Balai Agung, Balai Kota, Jakarta, Selasa (29/9/2015).
    Ia mengatakan, gubernur yang terpilih untuk menggantikannya, akan lebih mudah melanjutkan pekerjaan Ahok.
    Apa lagi penggusuran-penggusuran di Jakarta telah dilakukan di masa kepemimpinan Mantan Bupati Belitung Timur ini.

    "Gubernur yang baru datang, sudah enak. Ada orang digusur ditanya, yang ngusir Anda siapa? Ahok. Jadi siapa pun pengganti saya mudah untuk bekerja," katanya.
    Ahok menambahkan, saat ini Pemerintah Provinsi DKI sudah terbuka soal program-program yang berjalan, dan sudah terbuka soal data-data yang ada.
    "Saya sudah siapkan, BUMD itu harus go publik, data-data di DKI saya sudah transparansikan. Kita mau dorong yang LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara). 2016-2017, semua akan sempurna, siapa pun pengganti saya mudah untuk bekerja," ucap Ahok.
    Sebelumnya, sejumlah paranormal yang tergabung dalam Komunitas Paranormal Jakarta Peduli Ahok (Kopaja Ahok) ‎melakukan aksi ruwat di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Senin (28/9/2015).‎
    Saat melakukan aksi damai, paranormal didampingi dua perempuan cantik.
    Satu diantaranya bernama ‎Novi. Ia mendampingi paranormal saat melakukan aksi ruwat.
    Perempuan berusia 21 tahun ini, tergerak melakukan aksi karena menilai kinerja Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atauAhok itu bagus.

    "Bagus. Ahok tegas. Semoga saja apa yang diciptakan saat ini bisa lebih baik lagi," ‎kata Novi di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Senin (28/9/2015).
    ‎Selain Novi, dilansir tribunnews, perempuan cantik yang satunya lagi bernama Kamila Rasyha (27).
    Ia berprofesi sebagai paranormal.
    Kamila juga ikut meramaikan acara ruwat. Ia mengaku, ikut aksi karena suka dengan gaya kepemimpinan Ahok.
    "Saya suka pemimpin yang tegas dan apa adanya. Selama saya di sini, belum pernah lihat pemimpin seperti ‎Ahok," ujar Kamila.
    Dalam aksinya,‎ para perempuan cantik itu tampak membawa karton yang di antaranya bertuliskan Susah [nyari] Seperti Ahokdan Jakarta [masih] Butuh Ahok.
    Untuk diketahui, aksi ruwat yang dilakukan Kopaja Ahok bertujuan untuk‎ membuang energi negatif yang ada di tubuh Ahok.

    No comments