MD Sangat Yakin Dahlan Iskan Tidak Koropsi, Beliau Hanya
Dahlan Iskan terus kebanjiran simpati. Sehari kemarin (29/10), saat jam besuk, puluhan orang dari berbagai latar belakang silih berganti mengunjunginya di Rutan Klas I Surabaya di Medaeng, Sidoarjo Mulai para ulama, para wartawan senior, hingga mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD.
Setelah bertemu dengan Dahlan, Mahfud menyampaikan keyakinannya bahwa mantan menteri BUMN tersebut tidak melakukan tindak pidana korupsi.
Menurut pakar hukum tata negara dari Universitas Islam Indonesia Jogjakarta itu, Dahlan terseret karena kedudukannya sebagai direktur utama PT Panca Wira Usaha (PWU) yang wajib menandatangani sebuah dokumen. “Saya kenal Pak Dahlan sejak lama. Saya tahu persis tidak mungkin beliau korupsi. Buat apa, wong sudah lebih dari cukup,” katanya.
Dalam kasus yang dialami Dahlan, Mahfud sama sekali tidak melihat adanya niat jahat. Sebagai seorang direktur utama, tentu Dahlan tidak menangani hal-hal yang sangat teknis. Karena itu, Mahfud berharap Dahlan bisa melewati kasus itu dengan segera.
Mahfud juga menyayangkan penahanan Dahlan oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jatim. Meski itu merupakan kewenangan penyidik, tutur Mahfud, seharusnya kejati mempertimbangkan kondisi kesehatan Dahlan yang pernah menjalani transplantasi hati. “Seharusnya juga mempertimbangkan faktor kemanusiaan,” katanya.
Sementara itu, dukungan nyata terhadap Dahlan juga terus dilakukan simpatisan yang mengatasnamakan diri Dahlanis. Setelah melakukan aksi damai menyerukan penggunaan tagar #Save DahlanIskan, hari ini (30/10) mereka bakal menggalang satu juta tanda tangan untuk mendukung Dahlan. Kegiatan tersebut dilangsungkan di Taman Bungkul mulai pukul 6 hingga 8 pagi.
“Kegiatan besok (hari ini, Red) untuk menunjukkan betapa besar simpati orang kepada Pak Dahlan,” kata koordinator aksi Daniel Rorong. Gerakan moril itu juga bagian dari perlawanan terhadap penegakan hukum yang semena-mena. Tindakan semena-mena terhadap Dahlan harus menjadi momentum perbaikan penegakan hukum di kejaksaan. (JPNN)
No comments
Post a Comment