RK Mempersilahkan Bus Bandros Digunakan Untuk Arak-arakan Tontowi / Liliyana
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil (RK) mempersilahkan bus bertingkat Bandros dipergunakan untuk mengarak tim bulutangkis ganda campuran Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir. Keduanya rencananya akan mendarat di Indonesia pada Selasa 23 Agustus mendatang.
"Diminta agar diarak dengan bus terbuka katanya, karena di Jakarta enggak ada, Dispora diminta karena pernah lihat Persib kan diarak dengan Bandros," kata pria yang akrab disapa Emil itu di Bandung, Sabtu (20/8).
"Saya bilang enggak ada masalah, silakan, dan kebahagiaan tidak harus selalu ibukota yang mempasilitasikan, bisa dari Bandung, Surabaya mana saja," terangnya menambahkan.
Bus Bandros juga jika dipakai Owi dan Butet tentu akan menambah ketenarannya. "Senang yang ada merk-nya pasti kepotret. Jadi intinya kita dukung. Masa orang mau berbahagia kita tdk dukung, kita dukung lah," katanya.
Pria berkaca mata itu mengaku, bangga dengan torehan satu-satunya emas yang disumbangkan Owi-Butet (Panggilan akrab Tontowi-Liliyana) pada ajang Olimpiade Brazil 2016.
"Kan Owi-Butet menang emas mewakili indonesia, kita mah seneng aja, saya nonton sama bu wali di kamar, nonton final, menandakan ikut begadang juga nonton, tegang," ungkapnya.
Sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi mengatakan peraih medali emas di ajang Olimpiade Brasil Rio de Janeiro 2016, Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir akan tiba di tanah air pada tanggal 23 Agustus 2016. Keduanya juga langsung menghadap Presiden Joko Widodo di Istana Negara.
"Rencananya 23 Agustus sore, nanti kita bersama-sama sambut mereka di Bandara Soetta, kita akan bawa keliling Jakarta dan bersama-sama kita menghadap bapak Presiden untuk menyerahkan medali emas sebagai kado terindah ultah RI yang ke-71," jelas Imam di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (18/8).
Imam menuturkan, Tontowi dan Liliyana merupakan pahlawan olahraga di tanah air. Keberhasilan mereka meraih medali emas menjadi kado berharga di HUT ke-71 Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, Rabu 17 Agustus 2016. Seperti diberitakan merdeka.com
Prestasi gemilang keduanya juga pantas diganjar penghargaan. Hal itu sejalan dengan perintah Presiden Jokowi untuk memberi bonus kepada Tontowi dan Liliyana.
"Sekali lagi pahlawan olahraga ini mendapat penghargaan yang terhormat dari negara," kata Imam.
Bagi peraih emas satu keping, kata Imam, akan diganjar dengan bonus Rp 5 miliar. Sementara peraih perak 1 keping akan mendapat bonus Rp 2 miliar.
"Dan perunggu Rp 1 miliar," sambungnya.
Tak cuma bonus, pemerintah akan memberikan tunjangan hari tua kepada Tontowi dan Liliyana. Seperti biasanya, peraih medali emas akan mendapat tunjangan Rp 20 juta setiap bulan dan Rp 15 juta diberikan kepada peraih medali perak.
No comments
Post a Comment