Info Lowongan Kerja, Indofood Siapkan 23 Posisi Untuk Para Pencari Kerja
Indofood merupakan salah satu perusahaan swasta yang besar bergerak dalam memproduksi makanan instan di Indonesia saat ini membuka lowongan kerja besar-besaran pada Agustus 2016. Tak tanggung-tanggung, 23 posisi tersedia untuk para pencari kerja.
Berdasarkan keterangan dari Indofood.com, Rabu, 24 Agustus 2016, posisi yang dibuka untuk para pelamar di Indofood seperti SAP PP Logistic Functional Analyst.
Berikut adalalah beberapa lowongan pekerjaan yang dibuka oleh Indofood pada Agustus 2016.
1. SAP PP Logistics Functional Analyst
Persyaratan lowongan ini diantaranya adalah minimal Sarjana di jurusan ilmu komputer, teknologi informasi atau teknik komputer. Selain itu, memiliki setidaknya 3 tahun pengalaman kerja di bidang serupa.
2. Network Specialist Officer
Lowongan ini dibuka untuk sarjana di jurusan ilmu Komputer, teknologi informasi dan teknik komputer. Pelamar juga harus memiliki background dalam jaringan atau networking.
3. IT System Analyst
Pelamar posisi ini minimal sarjana di jurusan ilmu komputer, teknologi informasi, atau, teknik komputer. Bila ingin berada di posisi ini harus memiliki 2-4 tahun pengalaman kerja sebagai IT Analyst.
Selain tiga lowongan di atas, juga dibuka untuk posisi Net Programmer, Assistant to Corporate Secretary, Secretary, Procurement Supervisor (Fresh Agri Crop), Purchasing Supervisor (Project Management), Buyer Utility (Geological), dan CSR Supervisor.
Dibuka juga lowongan untuk Business Analyst Staff, Advertising & Promotion Staff, Internal Audit Staff, Internal Audit Supervisor, Market Research & Consumer Insight Supervisor, HR & GA Manager, dan Productivity Manager.
Tidak lupa, para pencari kerja juga bisa melamar untuk posisi Marketing Manager, Medical Marketing Manager, Senior Brand Manager, Brand Manager, Key Account Manager, dan Regional Sales Export Manager.
Informasi selengkapnya mengenai deskripsi pekerjaan, tata cara pendaftaran hingga pendaftaran secara online klik di sini.
No comments
Post a Comment