• Breaking News

    Sherina Munaf VS Begal (Gang Motor)

    InTip : Artis sekaligus penyanyi Sherina mengalami dipalak oleh geng motor di Jalan Cigampelas Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu malam (20/9/2015).

    "Baru 2 hari saya di negeri tercinta ini, tepatnya di Jl. Cihampelas Bandung, jam 20:10 brsn saya & ibu saya DIPALAK Geng Motor. @ridwankamil," kata Sherina dalam akun twitternya @sherinasinna sekitar pukul 20.38 WIB.

    Belum jelas bagaimana aksi palak itu terjadi, namun selang beberapa menit kemudian putri Ketua Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf ini kembali berkicau tentang kejadian yang dialaminya di akun twitternya.

    "Semoga yg barusan kita alami tidak akan pernah dialami warga atau tamu Kota Bandung yg lain. Mohon perhatian polisi ya, Kang @ridwankamil," tulis @sherinasinna pukul 20.46 WIB.

    Mengalami kejadian tersebut, setiap cuitan pelantun lagu "Cinta Pertama dan Terakhir" di media sosial tersebut di-"mention" kepada Wali Kota Bandung melalui akun twitternya @ridwankamil.

    No comments