5 Sikap Yang Dapat Menurunkan Semangat Diri
Semangat adalah faktor yang sangat penting untuk menunjang aktivitas kita
dan untuk menjaga agar kita tidak mudah menyerah dalam mencapai
kesuksesan. Namun, dalam rangka memotivasi dalam diri, tentu saja ada
banyak gangguan yang akan kita hadapi. Dan ternyata sebagian besar
gangguan itu justru ada dalam diri kita sendiri. Gangguan
yang dimaksud disini adalah sikap tertentu. Nah, mari bahas apa saja
sikap apa saja yang dapat menurunkan motivasi dalam diri. Beberapa sikap
ini akan dapat menurunkan semangat anda. Jadi, sebaiknya anda hindari
sedapat mungkin. Sebelumnya, jia anda belum membaca artikel terkait
dengan Tips menyemangati diri, maka bacalah artikel berikut.
Inilah Sikap yang Dapat Menurunkan Semangat Diri
1. Membandingkan Diri Anda dengan orang lain
Jangan
membandingkan diri anda dengan orang lain. Terutama yang seprofesi
dengan anda dan yang mungkin lebih sukses dari anda. Ini hanya akan
membuat anda berfokus pada kelebihan orang lain. Cobalah untuk fokus
pada diri anda sendiri dan berfokus pada apa yang ingin Anda capai.
Karena semua orang sudah punya jalan sendiri untuk mencapai sukses.
Tidak ada istilahnya, “orang itu telah mengambil rezeki saya“.
Setiap
orang menjalankan takdirnya masing-masing. Jangan sampai hanya karena
orang lain bisa dibilang lebih sukses dari anda sehingga anda menjadi
lemah semangat. Justru jadikan itu sebagai motivasi anda untuk terus
mengejar tujuan anda.
2. Mencari-cari alasan untuk tidak mengerjakannya
Jangan
mencari-cari alasan untuk tidak mengerjakan suatu pekerjaan. Ini hanya
akan membuat anda lemah semangat dan menunda pekerjaan yang harus anda
kerjakan. Seperti apakah mencari-cari alasan itu? Misalnya, “nanti saja
saya mengerjakannya”, “saya tidak punya modal” dan lain-lain.
Mencari-cari alasan ini biasanya karena adanya rasa malas yang sulit
untuk dihilangkan. Solusinya, cobalah tonton Video Anti Malas, ini akan sangat membantu menghilangkan rasa malas anda.
3. Mengharap hasil yang sempurna
Mengharap
hasil yang sempurna akan membuat menurunnya semangat jika seandainya
yang diharapkan tidak terjadi. Biasanya orang yang memiliki sifat ini
disebut perfeksionis. Orang perfeksional selalu mengharapkan
kesempurnaan. Mereka selalu berharap mendapatkan yang terbaik. Jika
tidak mereka dapatkan, mereka akan kecewa. Nah, inilah bahayanya.
Kekecewaan ini akan menurunkan semangat. Jadi sebaiknya hindari sifat
ini.
4. Sering memikirkan kekurangan diri
Sering
memikirkan kekurangan akan menurunkan semangat dalam diri. Terlalu
berfokus pada kekurangan dapat membuat kita merasa menjadi manusia
malang. Sebaliknya untuk terus mempertahankan motivasi berfokuslah pada kelebihan diri anda.
5. Menganggap masalah kecil sebagai masalah besar
Menganggap
masalah yang kecil sebagai masalah yang besar akan menurunkan semangat.
Padahal, jika kita menganggap masalah itu sebagai masalah yang ringan
maka kita akan mudah untuk menyelesaikannya. Bagaimana anda
menyelesaikan masalah? bacalah artikel cara menghadapi masalah.
Oke, itulah sikap yang mampu menurunkan semangat diri.
Hindari sikap tersebut agar kita selalu menjadi pribadi yang
bersemangat dan mempertahankannya untuk meraih sukses yang lebih cepat.
Terimakasih telah membaca artikel ini.
No comments
Post a Comment